Ketenangan Hidup Berawal dari Rumah - 5 Tip untuk Menata Rumah yang Menenangkan
MYBIGPROPERTY.COM - Selamat tahun baru! Apa resolusi tahun baru Anda untuk tahun 2019 ini? Belum ada? Bagaimana dengan mencapai ketenangan hidup? Memang kedengarannya abstrak, tapi tahukah Anda, bahwa ketenangan hidup Anda itu berawal dari rumah?
Ya, jika Anda mencari resolusi tahun baru yang oke dan pastinya baik untuk diri Anda dan juga keluarga Anda, maka coba ide ini; merancang rumah untuk mencapai ketenangan hidup setahun mendatang.
Ini resolusi yang keren lo, karena tujuan akhirnya realistis. Pun caranya juga mudah dilakukan. Padahal manfaatnya akan besar sekali bagi hidup Anda, dan juga keluarga.
Karena, siapa sih yang tak butuh ketenangan di zaman sekarang? Lihat, betapa sibuknya hidup kita di luar rumah. Hal ini membuat rumah seharusnya bisa menjadi oase yang bisa membuat kita tenang dan santai.
Dan, ketika Anda merasa lebih santai di rumah, maka energi Anda akan cepat pulih sehingga segera siap kembali menghadapi tantangan hidup Anda di luar sana.
Jadi, bagaimana? Mau kan mendapatkan ketenangan hidup? Kalau begitu, berikut beberapa cara untuk mendapatkan ketenangan itu berawal di rumah.
Salah satu tip untuk mendapatkan ketenangan hidup yang berawal dari rumah adalah dengan mengadopsi layout dan desain spa.
Ya, pasti Anda juga sudah merasakan, betapa santai dan rileksnya saat kita sedang melakukan perawatan di spa, bukan? Hal ini tak hanya karena memang mereka menyediakan servis untuk membantu kita rileks, ruangan-ruangannya pun biasanya didesain untuk memberikan rasa santai dan nyaman untuk pengunjung.
Misalnya, untuk kamar mandi. Spa kadang memang dilengkapi dengan bathtub mewah. Jika memang Anda ada rencana untuk merenovasi kamar mandi tahun ini, hal ini mungkin bisa menjadi pertimbangan.
Namun jika tidak, Anda bisa melengkapi kamar mandi Anda yang sudah ada dengan pernak-pernik ala spa. Misalnya, masukkan sedikit tanaman hijau ke dalam kamar mandi, seperti tanaman pakis besar seperti foto di atas untuk memberikan tampilan spa.
Anda juga bisa memasukkan karya seni batu alam, seperti yang terkadang Anda lihat di spa. Atau Anda mungkin menempatkan dupa di sekitar kamar mandi.
Jika Anda ingin suasana yang lebih santai, mainkan warna-warna yang bisa berefek menenangkan.
Misalnya, warna-warna terang dan biru selalu menciptakan nada rileks instan yang akan membantu ketika menciptakan rumah yang menenangkan. Contohnya adalah foto di atas. Dinding biru-abu-abu terangnya dan juga hiasan putih membuat ruang begitu terkesan terbuka dan santai.
Tanaman juga menjadi salah satu elemen interior yang langsung bisa memberikan efek menenangkan secara instan.
Coba lihat foto di atas. Anda dapat meletakkan tanaman hidup di ruang makan, ruang keluarga, kamar tidur, bahkan ke kamar mandi.
Semakin Anda dikelilingi oleh unsur-unsur alami, semakin rileks suasana rumah dirasakan.
Cara cepat untuk mendapatkan suasana rileks di rumah Anda adalah menggunakan beberapa elemen zen.
Gaya Zen adalah gaya yang bisa banget digunakan untuk menciptakan ketenangan di rumah. Dan gaya ini cukup mudah dilakukan. Contohnya adalah peletakan patung Buddha kecil di taman seperti foto di atas.
Di dalam rumah, Anda juga dapat menempatkan berbagai elemen zen dalam ruangan. Misalnya patung-patung, lukisan, ataupun akuarium koi. Elemen interior seperti lantai tatami atau pembatas ruang dinding kertas juga bisa dipakai.
Gaya ini pada dasarnya dapat menggabungkan apa pun untuk memberikan nuansa meditatif, sehingga suasana tenang dan damai pun bisa terbangun dengan mudah.
Suara gemericik air juga bisa menjadi cara terbaik untuk menciptakan suasana rumah yang tenang. Suara tetesan air itu terdengar menyejukkan.
Salah satu cara untuk mendapatkan elemen ini di rumah Anda adalah membuat dinding air, seperti pada foto di atas.
Memang membutuhkan sedikit investasi tambahan sih. Tapi elemen ini mampu memberikan nuansa mewah dan getaran yang menenangkan.
Namun, jika Anda tidak ingin membuat dinding air, mungkin air mancur meja bisa menjadi alternatif lain yang lebih terjangkau.
Nah, selamat menjalani tahun yang baru, di rumah yang bisa membuat Anda merasakan ketenangan hidup yang hakiki ya.
Ya, jika Anda mencari resolusi tahun baru yang oke dan pastinya baik untuk diri Anda dan juga keluarga Anda, maka coba ide ini; merancang rumah untuk mencapai ketenangan hidup setahun mendatang.
Ini resolusi yang keren lo, karena tujuan akhirnya realistis. Pun caranya juga mudah dilakukan. Padahal manfaatnya akan besar sekali bagi hidup Anda, dan juga keluarga.
Karena, siapa sih yang tak butuh ketenangan di zaman sekarang? Lihat, betapa sibuknya hidup kita di luar rumah. Hal ini membuat rumah seharusnya bisa menjadi oase yang bisa membuat kita tenang dan santai.
Dan, ketika Anda merasa lebih santai di rumah, maka energi Anda akan cepat pulih sehingga segera siap kembali menghadapi tantangan hidup Anda di luar sana.
Jadi, bagaimana? Mau kan mendapatkan ketenangan hidup? Kalau begitu, berikut beberapa cara untuk mendapatkan ketenangan itu berawal di rumah.
5 Tip Menata Rumah untuk Ketenangan Hidup di Tahun-Tahun Mendatang
1. Adopsi Gaya Spa
Via Frances Herrera |
Salah satu tip untuk mendapatkan ketenangan hidup yang berawal dari rumah adalah dengan mengadopsi layout dan desain spa.
Ya, pasti Anda juga sudah merasakan, betapa santai dan rileksnya saat kita sedang melakukan perawatan di spa, bukan? Hal ini tak hanya karena memang mereka menyediakan servis untuk membantu kita rileks, ruangan-ruangannya pun biasanya didesain untuk memberikan rasa santai dan nyaman untuk pengunjung.
Misalnya, untuk kamar mandi. Spa kadang memang dilengkapi dengan bathtub mewah. Jika memang Anda ada rencana untuk merenovasi kamar mandi tahun ini, hal ini mungkin bisa menjadi pertimbangan.
Namun jika tidak, Anda bisa melengkapi kamar mandi Anda yang sudah ada dengan pernak-pernik ala spa. Misalnya, masukkan sedikit tanaman hijau ke dalam kamar mandi, seperti tanaman pakis besar seperti foto di atas untuk memberikan tampilan spa.
Anda juga bisa memasukkan karya seni batu alam, seperti yang terkadang Anda lihat di spa. Atau Anda mungkin menempatkan dupa di sekitar kamar mandi.
2. Warna interior yang menenangkan
Via Martha O’Hara Interiors |
Jika Anda ingin suasana yang lebih santai, mainkan warna-warna yang bisa berefek menenangkan.
Misalnya, warna-warna terang dan biru selalu menciptakan nada rileks instan yang akan membantu ketika menciptakan rumah yang menenangkan. Contohnya adalah foto di atas. Dinding biru-abu-abu terangnya dan juga hiasan putih membuat ruang begitu terkesan terbuka dan santai.
3. Masukkan tanaman
Via britto charette |
Coba lihat foto di atas. Anda dapat meletakkan tanaman hidup di ruang makan, ruang keluarga, kamar tidur, bahkan ke kamar mandi.
Semakin Anda dikelilingi oleh unsur-unsur alami, semakin rileks suasana rumah dirasakan.
4. Menata rumah ala Zen
Via Avalon NW |
Cara cepat untuk mendapatkan suasana rileks di rumah Anda adalah menggunakan beberapa elemen zen.
Gaya Zen adalah gaya yang bisa banget digunakan untuk menciptakan ketenangan di rumah. Dan gaya ini cukup mudah dilakukan. Contohnya adalah peletakan patung Buddha kecil di taman seperti foto di atas.
Di dalam rumah, Anda juga dapat menempatkan berbagai elemen zen dalam ruangan. Misalnya patung-patung, lukisan, ataupun akuarium koi. Elemen interior seperti lantai tatami atau pembatas ruang dinding kertas juga bisa dipakai.
Gaya ini pada dasarnya dapat menggabungkan apa pun untuk memberikan nuansa meditatif, sehingga suasana tenang dan damai pun bisa terbangun dengan mudah.
5. Elemen air
Via Bluworld |
Salah satu cara untuk mendapatkan elemen ini di rumah Anda adalah membuat dinding air, seperti pada foto di atas.
Memang membutuhkan sedikit investasi tambahan sih. Tapi elemen ini mampu memberikan nuansa mewah dan getaran yang menenangkan.
Namun, jika Anda tidak ingin membuat dinding air, mungkin air mancur meja bisa menjadi alternatif lain yang lebih terjangkau.
Nah, selamat menjalani tahun yang baru, di rumah yang bisa membuat Anda merasakan ketenangan hidup yang hakiki ya.
Leave a Comment