10 Tanaman Berbunga yang Cocok untuk Taman Depan Rumah dengan Warna Menarik

10 Tanaman Berbunga yang Cocok untuk Taman Depan Rumah dengan Warna Menarik

MYBIGPROPERTY.COM - Taman depan rumah sering jadi kesan pertama yang dilihat orang. Kalau tampak segar dan penuh warna, suasana rumah juga ikut terasa lebih hidup. Nah, salah satu cara paling gampang buat mempercantik halaman adalah dengan menanam tanaman berbunga. 

Selain cantik, tanaman ini juga bisa bikin halaman kelihatan lebih rapi dan terawat tanpa harus keluar biaya besar. Warna bunganya pun bisa jadi daya tarik tersendiri. Buat yang suka suasana rumah yang adem dan ceria, pilihan tanaman yang pas bisa bikin beda banget.

Tapi nggak semua bunga cocok ditanam di halaman depan, apalagi kalau lokasinya sering kena matahari langsung. Ada jenis-jenis tertentu yang enggak kuat dengan matahari, ada juga yang justru makin cantik kalau tumbuh di cuaca panas. 

Tanaman Berbunga untuk Taman di Rumah

Supaya nggak bingung mulai dari mana, berikut beberapa pilihan tanaman berbunga yang bisa jadi inspirasi buat bikin taman depan rumah makin cantik dan berwarna.

1. Bougenville

Tanaman ini cocok banget buat yang suka warna-warna mencolok. Bunganya tipis kayak kertas, tapi warnanya kuat dan cerah. Ada yang ungu, merah muda, oranye, sampai putih. 

Bougenville juga nggak rewel, tahan panas, dan nggak butuh banyak air. Cocok buat taman depan rumah yang sering kena matahari langsung. Kalau dirawat rutin, tanaman ini bisa tumbuh rimbun dan bikin halaman kelihatan hidup.

Baca juga: 10 Tanaman Hias untuk Taman Depan Rumah yang Cantik dan Mudah Dirawat

2. Kembang Sepatu (Hibiscus)

Bunganya besar dan gampang menarik perhatian. Warnanya juga bervariasi, dari merah terang sampai kuning cerah. 

Kembang sepatu bisa tumbuh tinggi dan bagus buat jadi pembatas alami di halaman. Tanaman ini juga kuat dan nggak susah dirawat. Cukup disiram rutin dan kena matahari langsung, tanaman berbunga ini sudah bahagia. Cocok buat taman yang mau tampilan tropis tapi tetap rapi.

3. Tapak Dara (Vinca)

Tapak dara itu kecil tapi rajin berbunga. Warnanya cantik, ada yang merah, ungu, pink, sampai putih bersih. 

Tanaman berbunga ini juga tangguh, tahan panas dan nggak gampang layu. Cocok banget buat ditanam langsung di tanah atau ditaruh di pot kecil. Perawatannya gampang, tinggal disiram secukupnya dan dapat sinar matahari. Nggak butuh perawatan khusus tapi hasilnya tetap cantik.

4. Mawar Mini (Miniature Rose)

Kalau mau nuansa taman yang romantis, mawar mini bisa jadi pilihan. Ukurannya kecil dan imut, tapi tetap punya pesona yang elegan. Warna-warnanya juga banyak, ada merah, pink, peach, sampai kuning lembut. 

Tanaman berbunga ini cocok ditaruh di pot dan disusun rapi di teras atau pinggiran jalan masuk rumah. Walau bentuknya mungil, tapi bunga ini lumayan tahan lama. Butuh sinar matahari dan penyiraman rutin biar tumbuh subur.

5. Lantana

Lantana punya bunga kecil-kecil yang tumbuh bergerombol. Yang unik, satu kuntum bisa punya dua atau tiga warna sekaligus. Ada kombinasi merah-kuning, pink-ungu, bahkan oranye-putih. 

Tanaman berbunga ini juga tahan banting dan bisa tumbuh di tanah yang panas sekalipun. Cocok banget buat yang pengin warna-warni cerah tanpa ribet. Tinggal tanam, siram, dan dia akan terus berbunga.

6. Geranium

Bunga ini dikenal harum dan tampilannya anggun. Cocok buat taman depan yang mau dikasih nuansa lembut tapi segar. Warna bunganya ada merah, putih, ungu, sampai pink pastel. 

Geranium juga enak ditaruh di pot gantung atau rak tanaman. Nggak suka tanah terlalu basah, jadi cukup disiram seperlunya aja. Dan yang paling penting, dia tahan terhadap hama.

7. Marigold

Marigold punya warna yang cerah banget, biasanya kuning keemasan atau oranye. Bunganya padat dan bentuknya unik, kayak pom-pom kecil. 

Tanaman ini tahan panas dan bisa tumbuh cepat, cocok buat taman yang mau tampilan ceria. Nggak butuh banyak perawatan, cukup sinar matahari dan air secukupnya. Bonusnya, marigold bisa ngusir serangga tertentu. Jadi bukan cuma cantik, tapi juga berguna.

8. Petunia

Petunia punya bunga lembut dengan warna yang sangat beragam. Ada ungu, merah, putih, pink, bahkan dua warna dalam satu bunga. Bentuknya mirip terompet dan cocok ditaruh di pot gantung atau ditanam berjajar. Bunganya sering mekar kalau kena sinar matahari cukup.

Tanaman ini juga nggak manja, gampang dirawat, dan terus berbunga hampir tiap hari. Jadi taman depan rumah bisa selalu kelihatan segar dan hidup.

9. Melati (Jasmine)

Melati punya bunga mungil berwarna putih dengan aroma khas yang menenangkan. Cocok banget ditanam di dekat jendela atau teras buat menambah suasana adem. Walaupun kecil, bunganya sering mekar dan harum semerbak. 

Tanaman berbunga ini bisa merambat, jadi bisa juga ditaruh di pagar atau dinding taman. Butuh sinar matahari dan penyiraman teratur. Selain cantik, suasananya juga jadi lebih damai.

10. Portulaca (Bunga Pukul Sembilan)

Portulaca tumbuh rendah dan sering dijadikan penutup tanah di taman. Bunganya kecil-kecil, tapi warnanya cerah banget. Ada merah, kuning, oranye, pink, sampai putih. Sesuai namanya, bunganya mekar di pagi hari, biasanya sekitar jam sembilan. 

Tanaman ini tahan panas dan cocok buat taman yang kena sinar matahari langsung. Perawatannya gampang dan bisa tumbuh cepat kalau tanahnya nggak terlalu lembap.

Baca juga: 13 Tanaman yang Cocok Ditanam di Taman Depan Rumah Anda, Yuk Intip!

Tanaman berbunga bukan cuma bikin taman kelihatan indah, tapi juga ngasih suasana yang lebih hidup dan segar setiap hari. Pilihan warnanya yang beragam bisa disesuaikan dengan selera atau nuansa rumah yang diinginkan. 

Nggak harus repot atau mahal, yang penting tahu jenis yang cocok dan cara merawatnya. Dengan sedikit sentuhan, halaman depan bisa berubah jadi spot favorit buat santai sore atau sekadar duduk menikmati udara segar.

Bicara soal suasana adem dan cantik, jadi ingat vibe santai di Bali yang penuh hijau dan tenang. Sekarang, nuansa itu bisa lebih dekat lewat Goro—platform investasi properti yang ngasih peluang punya “rasa” vila sendiri di Bali, cukup mulai dari Rp10.000 aja. Investasinya simpel, hasil sewanya bisa jadi passive income. Kalau penasaran, bisa langsung klik di sini dan lihat sendiri gimana caranya.

 

No comments

Powered by Blogger.